Malam penyalaan api Unggun Perkemahan Pramuka Berkebutuhan Khusus (PPBK) 2023 berlangsung Khidmat di Bumi Perkemahan Martoloyo Suniarsih Kwartir Cabang Tegal Pada Selasa, (11/7/2023). Seluruh lapisan anggota pramuka bercengkrama bersama untuk mengheningkan di malam ini menyaksikan kobaran api unggun PPBK 2023.
Kak Imam Wusono, pembina upacara api unggun mengungkapkan harapannya kepada para peserta untuk selalu bergembira dan tidak bimbang. Setelah mengikuti rangkaian kegiatan PPBK 2023, tentunya peserta merasa lelah tetapi harus tetap semangat dan selalu bergembira.
“Setelah melaksanakan kegiatan selama beberapa hari, tentunya merasa lelah. Tetapi saya ingin adik-adik Pramuka harus tetap memiliki semangat dan selalu bergembira”. Ucap kak Imam.
Kehangatan dan keaakraban tercipta oleh peserta PPBK 2023 jauh-jauh datang di Bumi Perkemahan dengan penuh senang. Kak Imam juga berpesan untuk mencari teman, kawan sebanyaknya dari Kwartir Cabang lainnya. Seperti halnya dalam baris ber-baris tidak menentukan nomor satu lebih baik dari nomer dua dan lainnya, begitu juga adik-adik yang sudah berkegiatan. Semua adalah yang terbaik, yang sudah berani tampil dan menghibur di kegiatan ini.
“Adik-adik semua adalah yang terbaik yang luar biasa adik-adik sudah tampil menghibur menunjukkan kemampuan diri itu adalah hal yang luar biasa” tambahnya.
Selain Upacara Api Unggun, malam hari ini penampilan menarik disajikan oleh peserta dari 8 Kontingen Kwartir Cabang yaitu Kwartir Cabang Kudus, Pemalang, Blora, Banjarnegara, Kabupaten Tegal, Sukoharjo, Rembang dan Kwartir Cabang Sragen. Kreatifitas peserta Pentas Seni Budaya dalam menampilkan bakat yang dimiliki menunjukkan bahwa keterbatasan yang dimiliki tidak menjadi hambatan untuk terus berkarya, dan menunjukkan kemampuan terbaik.
Selain penampilan dari 8 Kontingen Kwartir Cabang yang memang tampil pada malam hari ini, pentas seni budaya juga turut dimeriahkan oleh penampilan dari peserta lain yang dengan sukarela menemani dan memeriahkan suasana pada malam hari menjadi lebih akrab dan hangat. Melalui kegiatan ini diharapkan dapat mewujudkan Kesetaraan bagi Anggota Pramuka.
(Duta Humas/LM)