Blora – Ketua Kwartir Daerah (Kwarda) Gerakan Pramuka Jawa Tengah, Prof. Dr. Ir. S. Budi Prayitno, M.Sc., melakukan monitoring Posko Karya Bakti Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024 di Gereja Bethany, Kabupaten Blora, pada Minggu (24/12). Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Gerakan Pramuka untuk mendukung kelancaran pelaksanaan ibadah Natal serta menjaga ketertiban dan kenyamanan masyarakat.
Dalam kunjungannya, Kak Budi didampingi oleh Wakil Ketua Bidang Pengabdian Masyarakat Kwarda Jawa Tengah, Dra. Wika Bintang, MM. Kehadiran keduanya disambut hangat oleh para relawan Pramuka yang bertugas di Posko Karya Bakti Nataru, serta pengurus Gereja Bethany Blora.
Ketua Kwarda Jawa Tengah mengapresiasi dedikasi para anggota Pramuka yang terlibat dalam kegiatan ini.
“Keberadaan Posko Karya Bakti Nataru adalah wujud nyata dari semangat pengabdian dan kepedulian Pramuka terhadap masyarakat. Kami berharap, dengan adanya posko ini, pelaksanaan ibadah Natal dapat berlangsung dengan aman dan damai,” ujarnya.
Sementara itu, Dra. Wika Bintang, MM., menambahkan bahwa Posko Karya Bakti Nataru di berbagai wilayah Jawa Tengah, termasuk di Blora, tidak hanya berfokus pada pengamanan, tetapi juga memberikan layanan sosial.
“Kami mengupayakan agar Pramuka hadir untuk membantu masyarakat yang membutuhkan, baik itu dalam bentuk bantuan informasi, pengaturan lalu lintas, maupun dukungan lainnya,” jelasnya.
Posko Karya Bakti Nataru di Gereja Bethany Blora ini merupakan salah satu dari sekian banyak posko yang didirikan oleh Gerakan Pramuka Jawa Tengah untuk mendukung perayaan Natal dan Tahun Baru. Para anggota Pramuka di posko ini bekerja sama dengan pihak kepolisian, TNI, dan organisasi masyarakat lainnya untuk memastikan situasi tetap kondusif.
Monitoring yang dilakukan oleh Ketua Kwarda Jawa Tengah dan Waka Abdimas ini menjadi bukti nyata sinergi dan komitmen Gerakan Pramuka dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Dengan semangat gotong royong dan pengabdian, diharapkan momen perayaan Natal dan Tahun Baru dapat berjalan dengan lancar dan membawa kedamaian bagi semua pihak. (Asd.)